Sosialisasi Implementasi e- Digital Santri Yayasan Nuril Anwar

Sosialisasi Implementasi e- Digital Santri Yayasan Nuril Anwar

Purworejo, 14 Maret 2020.

Tepat bulan maret ini Yayasan Nuril Anwar Maron Loano Purworejo mengubah program keuangan santri Nuril Anwar dari Administrasi Bulanan Sampai uang saku santri.

Untuk Administrasi bulanan mulai bulan Maret ini semua di ambil alih dan berkerja sama dengan bank jawa tengah (BANK JATENG), pembayaran bisa melalui ATM , juga bisa datang ke Kapelad yayasan Nuril Anwar.

Berhubungan dengan Uang saku santri, mulai bulan maret ini tidak ada santri memakai uang tunai, namun setiap santri diberi Kartu digital Santri, Kartu tersebut digunakan untuk semua pembelanjaan yang ada di pondok pesantren mencangkup Kantin Sekolah, Koperasi, dan warung disekitar Pondok Pesantren.

 Untuk menjalankan program tersebut pastinya butuh persiapan dan pemantapan baik dari pengurus, santri maupun wali santri, maka dari itu pada tanggal 14 Maret 2020 diadakan petemuan wali santri Yayasan Nuril Anwar.

Dalam acara pertemuan tersebut dihadiri oleh semua wali santri yayasan nuril anwar baik Ponpes Nuril Anwar, Ponpes Anwarul Falah maupun Ponpes Putri MISRIU, Dan juga Perwakilan dari Bank Jateng. Dalam Pertemuan Tersebut pengasuh Yayasan Nuril Anwar Menyampaikan “Ahlan Wasahlan Bihudzurikum Dalam Acara Sosialisai E- Digital Santri Yayasan Nuril Anwar, memang dalam acara ini intinya adalah sosialisai tersebut, tapi pokoknya silaturrohim antara kita semua menjadi bagian penting dari Pendidikan” beliau juga menyampaikan pentingnya sinkronisasi antara Pengasuh, Pengurus, Santri dan Wali Santri.

Perwakilan Wali santri dalam sambutanya menyampaikan “ Kami percaya dengan program yang dilakukan oleh yayasan nuril anwar, semua agenda dan program teknik yang dilkukan yayasan nuril anwar tidak lain dan tidak bukan hanya untuk kebaikan Anak Anak Kami”

Kemudian, setelah sambutan dari pengasuh dan wali santri dilanjutkan Sosialisasi implementasi yang langsung di bimbing oleh perwakilan dari bank jateng.

Beliau menyampaikan manfaat dari E-digital santri, Baik untuk santri dan wali santri maupun lembaga pondok pesantren dibawah naungan Yayasan Nuril Anwar. Beliau juga menyampaikan tatacara penggunaan Kartu E-digital Santri Tersebut.

Setelah sosialisasi implementasi selesai, kali ini Bendahara yayasan nuril anwar menyampaikan maksud dan inti dari Program tersebut, Ketua yayasan juga menegaskan dan menghimbau kepada wali santri untuk berkerja sama dalam mewujudkan Program e-digital tersebut.